36 Contoh Teks Ceramah Singkat Beserta Strukturnya tentang umum pendidikan agama ibu sekolah dan lainnya

Contoh Teks Ceramah Singkat Beserta Strukturnya. Ceramah pada dasarnya serupa dengan pidato sebab keduanya merupakan sebuah kegiatan yang mengharuskan seseorang untuk berbicara di depan umum dengan tujuan untuk menyampaikan informasi ataupun gagasan yang sifatnya persuasif. Hanya saja, khusus untuk ceramah, topik yang disampaikan terkait dengan ajaran agama. Ajaran-ajaran agama yang dimaksud itu dapat disampaikan dalam bentuk nasihat, petuah, ataupun kisah-kisah nabi. Nah, berikut ini selain akan dijelaskan secara detail mengenai ceramah, dalam ulasan di bawah ini Anda juga dapat menemukan beragam contoh teks ceramah singkat beserta strukturnya.
Contoh Teks Ceramah

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, ceramah serupa dengan pidato, hanya topik pembicaraannya saja yang berbeda. Maka dari itu, struktur ceramah juga tidak terlalu berbeda jauh dengan pidato. Ada 3 bagian penting dari sebuah teks ceramah, yaitu diantaranya seperti:

1. Pendahuluan

Bagian pendahuluan sebuah teks ceramah umumnya terdiri dari pembuka dan pengantar

  • Pembuka dalam sebuah teks ceramah biasanya akan diisi dengan salam pembuka, ucapan penghormatan dan juga ucapan syukur. 
  • Pengantar dalam sebuah teks ceramah biasanya akan diisi dengan sebuah paragraf pengantar yang bertujuan untuk mengarahkan ke topik. Sebuah paragraf pengantar dalam teks ceramah diambil dari informasi atau berita yang memang terkait dengan topik ceramah yang akan dibahas


2. Isi

Sama seperti bagian pendahuluan, bagian isi ceramah ini juga terdiri dari 2 hal, yaitu inti dan gagasan. Perbedaan kedua hal tersebut adalah, inti merupakan paparan atau pandangan umum, ilustrasi dari materi ceramah yang akan disampaikan, sedangkan gagasan merupakan ide besar dari penceramah untuk disampaikan kepada para pendengar. Teks ceramah yang baik merupakan teks yang berisi sebuah gagasan besar yang kemudian dapat dikembangkan menjadi beberapa sub topik.

3. Penutup

Dalam sebuah teks ceramah tentu saja juga dilengkapi dengan bagian penutup. Bagian paling akhir dalam sebuah ceramah ini biasanya akan terdiri dari 3 hal yaitu, simpulan yang tentunya berisi kesimpulan dari ceramah yang telah disampaikan, ucapan permintaan maaf dan salam penutup.
Contoh Pembukaan Penutupan Ceramah

Setelah mengetahui struktur teks ceramah yang baik dan benar, kini saatnya Anda mencoba untuk memahami seperti apa contoh pembukaan dan contoh penutupan dalam sebuah teks ceramah. Seperti kita ketahui bersama, bagian pembukaan dari sebuah kegiatan yang mengharuskan seseorang berbicara di depan umum termasuk ceramah itu merupakan bagian yang penting, sebab bagian pembuka tersebut harus dapat menarik perhatian dari orang-orang yang berada di ruangan tempat ceramah diselenggarakan. Oleh sebab itu, buatlah teks pembuka ceramah yang menarik, sedangkan bagian penutup juga tidak boleh dianggap remeh, sebab bagian tersebut diharapkan juga dapat meninggalkan kesan yang positif bagi orang-orang yang mendengarkan ceramah tersebut. Maka dari itu, berikut ini ada contoh pembuka dan penutup dari sebuah teks ceramah.

Contoh Pembukaan Pada Teks Ceramah

Assalamualaikum Wr.Wb
Alhamdulillahi rabbil alamin wabihi nasta’in waala umuriddunya waddin wassalatu wassalamu ala asrofil ambiya’i wal mursalin waala alihi wasohbihi ajma’in ama ba’du
Segala puji sudah sepantasnya kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan nikmat yang telah diberikan-Nya kepada kita semua, khususnya yang saat ini dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat walafiat. Selain nikmat sehat dan nikmat taufik hidayah inayah, sesungguhnya nikmat terbesar yang dapat kira rasakan bersama adalah nikmat iman dan Islam. Tak lupa pula kita haturkan shalawat serta salam kepada nabi besar Muhammad SAW.

Contoh Penutup Pada Teks Ceramah

Demikian saya akhiri ceramah singkat ini, semoga bermanfaat untuk kita semua dan dapat kita aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Terima kasih atas perhatiannya, kurang lebihnya saya minta maaf, apalagi jika ada kata-kata yang kurang berkenan mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya, sebab segala yang benar dan segala kesempurnaan hanyalah milih Allah SWT sedangkan segala khilaf, keliru dan juga kesalahan adalah milik saya pribadi sebagai manusia biasa yang tentunya tidak luput dari dosa. Akhir kata, wabilahi taufik wal hidayah, wa ridho wal inayah. Wasalamualaikum Wr.Wb.

Contoh Ceramah Agama


Assalamualaikum Wr. Wb.
Segala puji sudah selayaknya hanya kita panjatkan kepada Allah SWT sebab Dialah zat yang telah menciptakan bumi dan langit serta segala isinya, Dia pula yang hingga saat ini mengatur serta mencukupkan rezeki kita sehingga tidak ada lagi yang lainnya yang pantas disembah selain Allah SWT. Tak lupa pula kita haturkan sholawat dan salam yang semoga selalu melimpahi nabi besar Muhammad SAW.

Hadirin sekalian, dalam kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai salah satu penyakit hati yang dapat menggerogoti hidup kita, yaitu penyakit munafik. Penyakit hati ini bahkan bersifat turunan dari hati yang menyekutukan Allah, maka bisa dibayangkan betapa berbahayanya penyakit hati yang satu ini. Rasulullah SAW bahkan menjelaskan mengenai bahayanya sifat munafik ini dalam sejumlah hadits. Setidaknya ada 3 hadits yang menceritakan tentang ciri-ciri orang yang memiliki sifat munafik, yaitu pada hadits HR. Muslim No 89, HR. Bukhari No 5630 dan HR. Nasai No 4935. Dalam ketiga hadits tersebut dijelaskan mengenai tanda-tanda dari orang munafik, yaitu berbicara penuh kebohongan, ingkar janji dan jika dipercaya maka orang tersebut akan berkhianat.

Seseorang yang memiliki sifat munafik bagai musang berbulu domba, sebab diluar terlihat bagus dan cantik namun sebenarnya hatinya busuk. Maka dari itu, orang bersifat munafik akan lebih berbahaya daripada orang-orang yang dari luar sudah terlihat memiliki sikap yang buruk. Pada dasarnya, orang munafik adalah sosok penipu yang ulung, mulai dari pandai berbohong, ingkar terhadap janjinya sendiri dan berkhianat saat diberi amanah.

Sebagai manusia, kita harus terus berusaha untuk menjauh dari sifat kemunafikan selain itu tentunya kita juga harus pandai dalam memilih dan memilah teman agar kita tidak terjebak berteman dengan orang munafik, yang di depan terlihat manis segala ucapan dan tindakannya, namun ternyata di belakang sangat buruk segala perilakunya. Allah SWT juga sangat tidak menyukai yang namanya kemunafikan, semoga kita semua dapat terhindar dari segala sifat buruk termasuk sifat munafik.
Demikian saya akhiri ceramah singkat ini, kurang lebihnya saya mohon maaf, akhir kata, wabilahi taufik wal hidayah, wa ridho wal inayah. Wasalamualaikum Wr.Wb.

Contoh Ceramah Umum


Assalamualaikum Wr.Wb
Segala puji dan syukur sudah sepantasnya kita haturkan kehadirat Allah SWT, sebab atas rahmat dan hidayahnya kali ini kita kembali diberikan kesempatan pada siang hari yang cerah ini untuk berkumpul di tempat ini. Alhamdulillah hingga saat ini kita juga masih diberi nikmat kesehatan yang tentunya tidak ternilai harganya sehingga membuat kita semua kembali dapat berkumpul untuk bersilaturahmi. Bukan hanya itu saja, kita juga perlu menghaturkan sholawat dan salam agar selalu memberkahi nabi Muhammad SAW.

Para hadirin sekalian, kali ini dalam ceramah yang akan saya sampaikan ini saya akan membahas mengenai pentingnya memiliki rasa ikhlas untuk menjalani kehidupan. Seperti yang kita ketahui bersama, menerima ketentuan yang diberikan oleh Allah baik itu ketentuan baik ataupun buruk merupakan suatu hal yang penting untuk dilakukan.

Salah satu penyebab mengapa kita harus selalu menerima segala ketentuan yang sudah ditetapkan oleh Allah dengan rasa ikhlas karena diri kita ini sejatinya adalah miliki Allah sehingga segala nikmat kepada manusia itu dapat diambil oleh-Nya kapanpun dan dimanapun. Maka dari itu, alangkah baiknya jika kita selalu bersiap diri dengan segala ketentuan akan ditetapkan oleh Allah, bagaimana caranya? Ya dengan senantiasa memelihara rasa ikhlas dalam diri kita.

Hadirin sekalian, wajar jika setiap manusia selalu berharap untuk terus mendapatkan berkah dan kenikmatan dalam hidup, bahkan manusia seringkali merasa kenikmatan hanya dapat diukur dari nikmat duniawi dalam bentuk materi. Namun, sebaiknya kita juga perlu menyadari bahwa masih banyak jenis nikmat lainnya yang sayangnya seringkali tidak kita sadari, misalnya saja seperti nikmat kebebasan untuk bernafas, nikmat kesehatan, nikmat kasih sayang yang diberikan oleh Allah lewat perantara orang-orang di sekitar kita dan lain sebagainya.

Menyikapi segala permasalahan dengan rasa ikhlas memang bukan perkara yang mudah, namun saat kita terus melatih jiwa ini untuk ikhlas maka insha Allah kita akan selalu dikuatkan dalam permasalahan sesulit apapun. Saya kira cukup sekian wejangan atau ceramah yang dapat saya berikan, semoga dapat bermanfaat bagi saudara-saudara sekalian. Jika ada kesalahan ataupun kata-kata yang kurang berkenan, saya mohon maaf. Wasalamualaikum. Wr. Wb

Contoh Ceramah Singkat Tentang Pendidikan


Assalamualaikum Wr.Wb
Segala puji marilah kita panjatkan hanya bagi Allah SWT yang senantiasa melimpahkan berkah dan rahmatNya, tidak lupa pula shalawat dan salam yang semoga selalu tercurah hanya kepada nabi Muhammad SAW sehingga kita semua dapat selalu istiqamah berada di jalan yang penuh kemuliaan.
Para hadirin sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT, sebagai bangsa kita akan menjadi bangsa yang maju dan sekaligus dihormati jika kita memiliki pendidikan moral yang baik. Kemajuan teknologi dan ekonomi memang sangat penting dalam kehidupan berbangsa, namun jika tidak diimbangi dengan moral yang baik, maka kedua hal tersebut kurang terasa gunanya. Moral yang baik dapat terlihat dari tingkah laku yang kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari. Oleh sebab itu sangat penting bagi kita semua untuk terus berusaha menjaga moralitas kita agar selalu berjalan di jalur yang benar.

Para hadirin sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT, kemajuan teknologi dewasa ini sebenarnya bagai pisau bermata dua, di satu sisi memudahkan kita untuk mendapatkan beragam informasi terkini, namun di lain sisi juga dapat mempengaruhi  moralitas bangsa khususnya para generasi penerus bangsa. Maka dari itu, diperlukan pendidikan moral yang baik mulai dari pendidikan moral di lingkugan keluarga, sekolah hingga masyarakat. Sebagai orang tua sudah sepantasnya kita perlu memantau perkembangan moral anak-anak kita agar mereka terhindar dari pengaruh buruk yang dapat merusak moral. Bentengi anak-anak kita dengan nasihat-nasihat yang dapat membuat mereka menjadi sosok seseorang bermoral tinggi, bukan hanya dilihat dari pemahamannya saja melainkan juga mampu mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari di masyarakat.

Para hadirin sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT, dimulai dari sekarang sudah seharusnya kita saling bergotong royong untuk membantu menjaga moral bangsa khususnya moral generasi penerus bangsa sehingga mereka akan selalu mengingat budaya ketimuran yang dari dulu hingga sekarang masih kita hormati. Sekian ceramah singkat saya mengenai pendidikan moral, semoga bermanfaat dan kurang lebihnya saya mohon maaf.
Wassalamualaikum Wr. Wb

Contoh Ceramah Tentang Pergaulan Bebas


Assalamualaikum Wr Wb
Puja dan puji syukur layak untuk kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas berkah dan rahmatnya yang membuat kita semua siang ini masih dapat kembali berkumpul untuk saling bersilaturahim. Shalawat dan salam juga tak henti kita gaungkan untuk nabi besar kita Muhammad SAW, sehingga kita semua dapat selalu istiqamah berada di jalan penuh kemuliaan.

Para jamaah sekalian, khususnya untuk para remaja yang merupakan generasi penerus bangsa, kali ini saya akan membahas mengenai suatu permasalahan yang semakin marak berkembang dewasa ini, yaitu mengenai pergaulan bebas. Seiring berjalannya waktu, anak-anak semakin bertambah umurnya dan secara otomatis, ruang lingkup pergaulan mereka pun semakin berkembang. Tentunya orang tua tidak bisa terus menerus mengawasi anak-anaknya yang menginjak usia remaja dan oleh sebab itu sebagai remaja sebaiknya kita memiliki kontrol terhadap diri sendiri sehingga tidak mudah terpengaruh hal-hal negatif yang ada di lingkungan pertemanan apalagi yang berkaitan dengan pergaulan bebas.

Salah satu faktor yang dapat menimbulkan pergaulan bebas ketika usia sudah menginjak remaja adalah faktor ketertarikan terhadap lawan jenis. Pada dasarnya, faktor tersebut merupakan faktor yang normal bahwa hal seperti itu merupakan fitrah yang berasal dari Allah SWT, sebab tanpa adanya fitrah dalam bentuk rasa ketertarikan dengan lawan jenis, maka manusia tentunya tidak dapat berkembang biak.

Ketertarikan tersebut lambat laun akan menjadi rasa sayang dan cinta dan selanjutnya muncullah nafsu seksual. Penyaluran nafsu itulah yang seringkali menjadi masalah dalam hal ini terkait dengan pergaulan bebas. Kebanyakan remaja saat ini tidak dapat menahan nafsunya dan kemudian malah menyalurkannya sebelum waktunya. Oleh sebab itu, sebagai remaja, pandai-pandailah memilih teman, bukan teman yang hanya dapat menghasut untuk melakukan perbuatan tidak baik dan melanggar norma, melainkan pilihlah teman yang selalu memotivasi untuk melakukan perbuatan baik.

Cukup sekian ceramah singkat tentang pergaulan bebas yang saya sampaikan, terima kasih atas perhatiannya dan kurang lebihnya saya mohon maaf.
Wassalamualaikum Wr Wb

Contoh Ceramah Singkat Tentang Sabar


Assalamualaikum WrWb
Alhamdulillah siang hari ini kita semua kembali diberi kesempatan oleh Allah SWT untuk dapat bertemu dan saling bersilaturahim. Oleh sebab itu memang layak jika kita sebagai insan biasa untuk tak henti menghaturkan puji syukur atas berkah dan rahmat yang senantiasa diberikan oleh Allah SWT.

Kali ini, saya akan sedikit menjelaskan mengenai keutamaan dari sifat sabar. Kata sabar sendiri berasal dari bahasa Arab yaitu sobaro yasbiru yang berarti menahan. Kata “menahan” disini memiliki pengertian yang cukup luas, misalnya saja pada saat sedang berpuasa maka sabar diartikan sebagai menahan segala macam nafsu termasuk lapar dan haus hingga adzan Maghrib yang merupakan waktu untuk berbuka. Selain itu, sabar juga dapat diartikan menahan perasaan marah ketika sedang menghadapi perilaku buruk dari seseorang, dan lain sebagainya.

Meskipun demikian, tidak semua orang dapat begitu saja untuk bersabar maka dari itu sebaiknya kita selalu berusaha untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT agar dengan hidayahNya kita selalu diberi kesabaran dalam menghadapi segala sesuatu sehingga diharapkan kita juga akan selalu mendapatkan pahala buah dari kesabaran itu.

Seperti yang tertulis dalam Al Quran Surat Al Baqarah 153 yang menjelaskan bahwa Allah SWT akan selalu bersama orang-orang yang sabar, oleh sebab itu sebagai manusia selain kita harus selalu menegakkan shalat, kita juga perlu melakukan segala perbuatan baik termasuk sabar, sehingga Allah SWT akan selalu menolong kita.

Sabar memang bukan perbuatan yang mudah, oleh sebab itu banyak orang yang berpendapat bahwa sabar merupakan ujian. Memang seperti itulah adanya, Allah SWT ingin menguji hambaNya dengan beragam ujian hidup termasuk sabar, sehingga jika kita lolos dari ujian tersebut maka kemuliaan pun akan menghampiri kita. Saya kira cukup sekian ceramah mengenai keutamaan dari sifat sabar, semoga bermanfaat. Jika ada kata-kata yang kurang berkenan saya mohon maaf, sebab kesempurnaan hanya milik Allah SWT dan segala kekhilafan merupakan milik saya yang hanya manusia biasa.
Wassalamualaikum Wr.Wb

Contoh Ceramah Tentang Ibu


Assalamualaikum Wr. Wb
Segala puji bagi Allah SWT memang sudah sepantasnya kita selalu lakukan, karena berkat rahmat dan karuniaNya, kita semua kembali dapat dipertemukan di tempat ini dalam keadaan sehat walafiat. Oleh sebab itu, sebagai manusia, kita harus selalu bersyukur terhadap berbagai kenikmatan yang sudah diberikan oleh Allah SWT dalam kehidupan kita ini.

Para hadirin sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT kali ini tema ceramah yang akan saya sampaikan berkaitan dengan sikap berbakti anak kepada orang tua khususnya kepada ibu. Dalam Al Quran sendiri telah tertulis firman Allah tepatnya di surat Al Isra’ yaitu sebagai anak kita harus selalu berbakti kepada orang tua sebab mereka sudah susah payah menjaga dan mengurus kita bahkan sejak kita masih dalam kandungan, khususnya kepada ibu yang telah mengandung selama 9 bulan, melahirkan dan kemudian rela pula menyusui serta merawat kita tanpa lelah.

Dalam Al Quran surat Al Isra’ tersebut juga dijelaskan bahwa sebagai seorang anak, selain berbakti kepada orang tua, kita juga harus selalu berbuat baik dan merawat mereka ketika mereka sudah berusia lanjut, serta jangan pernah membentak kedua orang tua dan selalu ucapkan perkataan baik di depan mereka.

Sementara itu, Rasululllah Muhammad SAW juga telah mengajarkan kepada kita melalui hadits yang diriwayatkan oleh Imam Bukhori dan Muslim mengenai siapakah yang lebih berhak atas kasih sayang anak kepada orang tuanya? Dalam HR. Bukhori no. 5971 dan HR. Muslim no 2548, tertuang jelas bahwa seorang anak sebaiknya berusaha sebaik mungkin untuk berbakti kepada orang tuanya terutama kepada ibunya, dalam hadits tersebut dijelaskan bahwa anak perlu lebih mendahulukan untuk berbakti kepada ibunya baru kemudian kepada ayahnya, bukan hanya itu saja, bahkan perbandingannya mencapai 3:1 yang mana artinya, pengabdian anak kepada ibunya harus tiga kali lebih besar dari pengabdian kepada ayahnya.

Demikian ceramah singkat yang bisa saya sampaikan, semoga bermanfaat dan apabila ada kesalahan kata-kata yang membuat hadirin sekalian kurang berkenan, mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya.
Wassalamualaikum Wr.Wb

Contoh Ceramah Ramadhan


Assalamualaikum Wr.Wb
Segala puja dan puji marilah kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas berkah dan nikmat yang selalu dilimpahkanNya kepada kita semua sehingga saat ini kita masih diberi kesempatan untuk saling bersilaturahim di siang yang cerah ini.  Bukan hanya itu saja, shalawat serta salam pun akan selalu tercurahkan kepada nabi besar Muhammad SAW

Para hadirin sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT, Alhamdulilah kita sekarang ini dapat kembali mendapatkan kesempatan untuk dapat bertemu dengan bulan penuh rahmat yaitu Ramadhan. Dalam hadits Bukhari dan Muslim dijelaskan bahwa ketika telah masuk bulan Ramadhan maka segala pintu surga akan dibuka dan pintu nerakan akan ditutup serta semua setan akan dibelenggu.

Oleh sebab itu, selama bulan Ramadhan ini kita harus semakin rajin beribadah guna mengumpulkan pahala, mulai dari ibadah sholat lima waktu dan juga berpuasa sebulan penuh lamanya. Seperti kita ketahui bersama bahwa sholat dan puasa adalah beberapa hal yang wajib dilakukan oleh seluruh umat muslim, namun ada juga beberapa hal sederhana yang dapat menambah pahala khususnya jika dilakukan selama bulan Ramadhan, misalnya saja seperti tersenyum, bersedekah dan mengucapkan salam.

Nah, berikut ini akan saya coba uraikan satu persatu mengenai hal-hal sederhana yang dapat menambahkan pahala selama bulan Ramadhan.

Senyum menunjukkan keramahan, bahkan ada tertulis dalam hadits yang menjelaskan bahwa senyum pun dapat dikategorikan sebagai sedekah. Oleh sebab itu, dari sekarang mulailah untuk selalu tersenyum kepada orang-orang yang ada di sekitar kita. Meskipun senyum termasuk sedekah namun jika kita dapat menyisihkan sedikit uang untuk disumbangkan kepada orang-orang yang membutuhkan maka hal tersebut akan lebih baik dan tentunya akan semakin menambah pahala kita di bulan yang suci ini. Sedangkan untuk hal yang ketiga adalah mengucapkan salam juga dapat menambah pahala, oleh sebab itu saat mendengar nama Muhammad, ucapkan pula Sallahu alaihi Wassalam sebagai bentuk penghormatan kepada nabi akhir zaman pilihan Allah SWT tersebut.
Demikian ceramah singkat yang dapat saya sampaikan seputar pahala yang bisa didapatkan sepanjang bulan Ramadhan ini. Semoga bermanfaat dan kurang lebihnya saya mohon maaf.
Wassalamualaikum Wr. Wb

Contoh Ceramah Singkat Tentang Menuntut Ilmu


Assalamualaikum Wr.Wb
Jamaah sekalian, pertama-tama marilah kita semua memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala nikmat dan rahmat yang diberikan kepada kita. Selanjutnya, tidak lupa pula shalawat dan salam semoga selalu tercurah kepada nabi besar Muhammad SAW berkat perjuangannya kita sekarang dapat merasakan indahnya Islam.
Jamaah yang dirahmati oleh Allah SWT,
Kali ini saya akan menyampaikan sepatah dua patah kata yang terkait dengan pentingnya menuntut ilmu menurut agama Islam. Nabi Muhammad SAW sendiri pernah mengatakan bahwa baik muslim atau muslimah wajib menuntut ilmu. Perkataan nabi Muhammad tersebut tertuang dalam sebuah hadits riwayat Bukhori-Muslim. Maka dari itu, setelah membaca dan memahami hadits tersebut hendaknya mulai dari sekarang kita tidak boleh malas-malasan ketika menuntut ilmu. Namun yang perlu disadari adalah, menuntut ilmu bukan berarti ilmu di bangku sekolah saja, melainkan banyak juga ilmu yang dapat diambil dari kehidupan nyata yang ada diluar sana.

Jamaah yang dirahmati oleh Allah SWT,
Setelah mengetahui bahwa menuntut ilmu menurut agama Islam adalah kewajiban, maka saatnya kini mengetahui pentingnya bagi seseorang untuk menuntut ilmu. Pastinya, dengan adanya ilmu maka hal tersebut akan membuat kita menjadi tahu dari sebelumnya yang tidak tahu, contohnya saja ketika berada di jalan raya yang besar maka jika kita memiliki ilmu, maka kita akan mencoba mencari jembatan penyeberangan dan bukan nekad langsung menyeberang melewati tengah jalan yang tentunya akan beresiko membuat Anda tertabrak kendaraan. Contoh tersebut membuktikan bahwa untuk menjalani hidup kita harus berilmu dan ilmu yang kita miliki itu juga perlu untuk diaplikasikan ke dalam kehidupan sehari-hari.

Cukup sekian ceramah singkat yang dapat saya sampaikan terkait dengan pentingnya menuntut ilmu khususnya menurut agama Islam, semoga apa yang saya sampaikan ini dapat bermanfaat dan dapat pula diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Jika ada kesalahan atau kata-kata yang kurang berkenan, saya mohon maaf, sebab segala kekhilafan adalah milik saya sedangkan kesempurnaan hanyalah milik Allah SWT.
Wassalamualaikum Wr.Wb

Contoh Ceramah Tentang Kesehatan


Assalamualaikum Wr.Wb
Puji syukur sudah sepantasnya kita panjatkan selalu hanya untuk Allah SWT yang hingga saat ini senantiasa memberikan rahmat dan hidayahNya hingga saat ini kita dapat kembali berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat walafiat. Tak lupa pula shalawat serta salam kita haturkan untuk nabi besar Muhammad SAW sehingga berkat perjuangannya kini kita dapat menikmati betapa indahnya ajaran Islam.

Para hadirin sekalian yang dirahmati oleh Allah, dalam kesempatan yang berbahagia ini, saya akan menyampaikan ceramah yang berkaitan dengan pentingnya menjaga kesehatan. Seperti yang sudah kita ketahui bersama, kesehatan itu mahal harganya, bayangkan saja jika kita sakit maka biaya rumah sakit yang harus kita keluarkan biasanya sangat besar, oleh sebab itu, tidak mengherankan jika ada slogan yang menyatakan bahwa “lebih baik menjaga daripada mengobati”.

Menjaga kesehatan itu sangatlah penting sebab seperti tak ada gunanya jika memiliki banyak harta namun tidak dapat menikmatinya karena kita terus menerus sakit. Selain kita tak bisa menikmati apa saja yang kita miliki, ketika sakit biasanya kita juga akan merepotkan orang lain, khususnya keluarga kita. Oleh sebab itu, kita sangat perlu memperhatikan pola hidup yang sehat mulai dari pola makan, pola olahraga hingga pola istirahat.

Pola makan memang harus kita jaga, kita harus selalu berusaha makan-makanan bergizi dalam jumlah yang cukup, agar kita tidak mengalami obesitas (kelebihan berat badan) atau agar kita juga tidak mengalami kekurangan gizi. Sementara itu kita juga perlu berolahraga secara teratur, tidak pula olahraga yang berat, namun olahraga yang ringan saja asalkan dilakukan secara rutin maka akan tetap berpengaruh terhadap kesehatan kita.  Selain itu yang tak kalah pentingnya adalah kita juga perlu istirahat yang cukup sehingga energy kita yang terkuras selama seharian dapat kembali dan esok harinya tubuh pun akan terasa segar. Jadi kesimpulannya pola hidup sehat merupakan suatu hal yang penting dan perlu dilakukan mulai dari sekarang.

Cukup sekian ceramah singkat saya, terima kasih atas perhatiannya dan mohon dibukakan pintu maaf jika ada kata-kata yang kurang berkenan.
Wassalamualaikum Wr.Wb

Contoh Ceramah Berbakti Kepada Orang Tua


Assalamualaikum Wr.Wb
Pertama-tama mari kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas berkah dan rahmat yang senantiasa dilimpahkanNya sehingga kita kembali dapat bersilaturahim di tempat ini. Selain itu, kita bersama juga perlu untuk bershalawat kepada nabi besar Muhammad SAW sehingga kita selalu berada di jalan yang penuh kemuliaan.

Para jamaah yang dirahmati oleh Allah SWT,
Dalam kesempatan yang berbahagia ini, saya akan menyampaikan ceramah yang berkaitan dengan pentingnya untuk selalu berbakti kepada orang tua. Ya, kita semua pasti memiliki orang tua sebab tidak ada satupun orang yang terlahir di dunia ini tanpa adanya orang tua. Selain itu, kita juga pastinya tahu perjuangan orang tua kita untuk membahagiakan anak-anaknya, ayah yang selalu membanting tulang bekerja keras guna menghidupi keluarga, serta ibu yang selalu tak pernah lelah mengurus dan merawat anak-anaknya. Jadi, tentunya sebagai seorang anak, penting bagi kita untuk berbakti kepada kedua orang tua.

Para jamaah yang dirahmati oleh Allah SWT,
Berbakti kepada kedua orang tua selain merupakan kewajiban dari seorang anak juga merupakan salah satu amalan yang sangat mulia dihadapan Allah SWT. Hal tersebut bahkan tertulis dalam Al Quran, firman Allah menjelaskan bahwa sebagai anak kita harus selalu menuruti segala perintah orang tua, tentu saja perintah yang wajib dituruti oleh anak adalah perintah orang tua yang positif, misalkan saja perintah untuk menjalankan sholat dhuha, maka sebagai seorang anak yang soleh dan soleha kita harus mentaati perintah yang diucapkan oleh orang tua.

Saya rasa cukup sekian ceramah singkat dengan tema pentingnya berbakti kepada orang tua, semoga apa yang saya sampaikan ini bermanfaat bagi kita semua dan sekaligus dapat kita aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Terima kasih atas perhatiannya dan jika ada kata-kata yang kurang berkenan saya mohon maaf, sebab pada dasarnya tidak ada satupun manusia yang bebas dari khilaf dan salah, kesempurnaan hanya milik Allah dan segala khilaf dan salah merupakan milik saya yang hanya seorang manusia biasa.
Wassalamualaikum Wr.Wb

Contoh Ceramah Jumatan


Assalamualaikum Wr.Wb
Puji syukur sudah sepantasnya kita panjatkan kehadirat Allah SWT sebab berkat rahmat dan karuniaNya kita semua dapat berkumpul kembali di masjid ini untuk menjalankan sholat Jumat dalam keadaan sehat walafiat. Tak lupa pula shalawat dan salam untuk nabi besar Muhammad SAW harus selalu kita kumandangkan agar kita semua selalu berada di jalan penuh kemuliaan.

Para jamaah shalat Jumat yang dirahmati oleh Allah SWT,
Sebagai seorang muslim kata taqwa tentunya sudah tidak asing lagi terdengar di telinga kita semua. Jika dilihat dari segi bahasa, maka kata taqwa itu memiliki arti memelihara atau menghindari, sementara itu bila konteksnya adalah keagamaan maka kata tersebut dimaknai sebagai pemeliharaan terhadap diri dan keluarga serta penghindaran yang terkait dengan siksa Allah di dunia ataupun nantinya di akhirat. Cukup banyak ulama seringkali mengartikan taqwa sebagai “menjalankan perintah Allah dan menjauhi larangan dari Allah”.

Para jamaah shalat Jumat yang dirahmati oleh Allah SWT,
Sebagai seorang muslim ketaqwaan seseorang akan diukur dari segala perbuatan yang dilakukan, termasuk perbuatan yang menjalankan segala perintah Allah dan menjauhi berbagai larangan dari Allah. Seseorang yang taqwa tentunya akan diberikan ganjaran yang setimpal dari Allah, oleh sebab itu, hendaknya kita hidup di dunia ini berpedoman terhadap ketaqwaan kepada Allah SWT. Tentunya Allah yang maha adil itu akan memilah dengan seksama, orang-orang yang bertaqwa dan layak mendapatkan ganjaran yang membahagiakan dan orang-orang yang seperti apa yang tidak layak mendapatkan ganjaran melainkan sanksi yang tentunya tidak akan membuat kita merasa senang dengan sanksi tersebut. Bukan hanya itu saja, bertaqwa hendaknya juga jangan setengah-setengah melainkan berusahalah untuk sepenuh hati, sehingga ganjaran yang akan kita nikmati di kemudian hari juga akan terasa sangat manis.

Demikian ceramah singkat saya dalam kesempatan shalat Jumat ini, semoga apa yang saya sampaikan ini dapat membuat kita semua mendengarkannya semakin ingin meningkatkan ketaqwaan demi kebahagiaan yang sejati baik dunia ataupun akhirat. Akhir kata saya ucapkan terima kasih dan mohon maaf jika ada kata-kata yang kurang berkenan.
Wassalamualaikum Wr. Wb

Contoh Ceramah Yang Lucu


Assalamualaikum Wr.Wb
Pertama-tama marilah kita semua memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT sehingga kita kembali dipertemukan di siang hari yang cerah ini. Sholawat dan juga salam tetap selalu tercurah kepada nabi besar Muhammad SAW sehingga kita semua selalu berada di jalan yang penuh kemuliaan.

Jamaah oh jamaah
Dalam kesempatan kali ini izinkan saya untuk menyampaikan ceramah yang berkaitan dengan pentingnya bersedekah,

Ibu-ibu, bapak-bapak pernah tidak kita berpikir kalau sebenarnya hidup ini terasa begitu singkat,
Nah, nah kini yang menjadi pertanyaan adalah, waktu nanti kita meninggal apa sih yang kita bawa?
Emas berlian? Handphone terbaru yang harganya senilai dengan sepeda motor? Mobil mewah? Tumpukan uang? Jawabannya tentu saja diantara semua itu tidak ada satupun yang dapat kita bawa saat kita meninggal, sebab harta duniawi tidak ada gunanya di akhirat.
Jadi, apa dong yang bisa dibawa saat kita sudah mulai memasuki alam baka?
Jawabannya mudah dan sederhana yaitu adalah amal baik. Apa sih amal baik itu? Ya, segala perbuatan baik yang pernah kita lakukan selama kita hidup, misalnya saja, membantu orang tua, rajin belajar, rajin bekerja, dan tentunya bersedekah itu juga termasuk amal baik.

Jamaah oh jamaah,
Tahukah Anda bahwa salah satu faktor utama keuntungan dari sedekah itu tidak dapat dirasakan saat kita masih hidup melainkan ketika kita sudah meninggalkan dunia ini untuk selamanya. Pentingnya sedekah bahkan tertulis dalam salah satu hadits nabi Muhammad, yang menjelaskan bahwa dengan sedekah maka hal tersebut dapat membantu kita untuk terlepas dari api neraka. Lalu, setelah mengetahui bahwa sedekah itu penting, biasanya akan muncul pertanyaan baru yaitu, lebih baik mana sedekah yang sedikit namun ikhlas, dengan sedekah dalam jumlah banyak namun tidak ikhlas? Tahukah Anda apa jawaban dari pertanyaan itu, tentu saja yang paling baik adalah sedekah banyak namun juga ikhlas.

Cukup sekian ceramah singkat saya, akhir kata jika ada cermin yang pecah, jangan sampai disimpan dalam peti, jika ada kata-kata saya yang salah, maka jangan pula dimasukkan dalam hati.
Wassalamualaikum Wr.Wb

Contoh Ceramah Kematian


Assalamualaikum Wr.Wb
Puji syukur perlu kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas berkah dan karunia-Nya yang selalu berlimpah untuk hidup kita, sehingga di hari yang cerah ini kita kembali dapat bertemu dan saling bersilaturahim.

Jamaah sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT, kematian merupakan sebuah hal yang pasti dan tidak dapat diganggu gugat, jika Allah sudah berkehendak untuk mencabut nyawa kita, maka kita yang hanya insan biasa ini tidak dapat sekalipun untuk menolaknya. Kepastian dari kematian itu bahkan tertulis dalam Al Quran tepatnya pada surat Al Imran 3:185. Ayat tersebut menjelaskan bahwa setiap makhluk hidup pasti akan mati, dan seseorang yang masuk ke surga dan dijauhkan dari api neraka merupakan sosok orang yang paling beruntung.

Jamaah sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT, perjalanan menuju ke akhirat bukan merupakan perjalanan yang singkat, sebelum memasuki akhirat kita akan merasakan aral rintangan yang datang bertubi-tubi, untuk melaluinya tentunya diperlukan perjuangan serta pengorbanan. Bukan hanya tertulis dalam Al Quran surat Al Imran saja, kematian juga tertulis dalam surat Qaf/50:19 yang menjelaskan mengenai seperti apa orang yang sedang melalui sakaratul maut mulai dari nafas yang tersengal hingga badan terasa tidak berdaya. Oleh sebab itu, sebagai manusia biasa yang tentunya memiliki banyak dosa, alangkah baiknya jika mulai dari sekarang kita berusaha untuk mempersiapkan diri dengan cara menambah bekal akhirat dalam rupa amal baik yang beraneka ragam.  Semoga kita sekalian semuanya termasuk orang-orang memang sudah bersiap menghadapi segala kemungkinan termasuk dengan kematian.

Saya kira cukup sekian ceramah singkat dengan tema mengenai pentingnya mempersiapkan diri untuk menghadapi segala kemungkinan terburuk termasuk siap menghadapi kematian. Semoga apa yang saya berikan kali ini bermanfaat dan jika ada kesalahan atau kata-kata yang kurang berkenan, saya mohon maaf, sebab di dunia ini tidak ada satupun manusia yang sempurna, karena kesempurnaan hanyalah milik Allah SWT, sedangkan saya hanyalah manusia biasa yang memang merupakan tempat khilaf dan salah.
Wassalamualaikum Wr.Wb

Contoh Ceramah Untuk Anak SD


Assalamualaikum Wr.Wb
Alhamdulillah, segala puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT atas berkah dan rahmatNya yang senantiasa diberikan kepada kita, sehingga kita saat ini kembali dapat berkumpul dan bersilahturahim bersama di siang yang cerah ini.
Bapak-bapak, ibu-ibu dan teman-temanku sekalian, kali ini saya akan menyampaikan ceramah tentang pentingnya belajar shalat sejak usia masih kecil.

Teman-temanku sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT,
Tahukah kalian bahwa nabi Muhammad SAW pernah mengatakah bahwa shalat merupakan tiang agama, jadi jika kalian melakukan shalat maka itu artinya kalian juga sedang menegakkan agama. Sedangkan jika kalian melupakan shalat maka sama saja artinya dengan kalian sedang meruntuhkan agama. Oleh sebab itu, maka kita semua khususnya teman-teman sekalian harus mulai belajar shalat sejak kecil. Belajar shalat sedari kecil cenderung lebih mudah dilakukan dan dibiasakan daripada kita belajar ketika usia sudah menginjak remaja apalagi dewasa. Seperti pepatah mengatakan bahwa jika kita belajar sejak kecil maka kita bagai menulis di atas batu, namun jika belajar sesudah dewasa maka kita bagai melukis di atas air.

Teman-temanku sekalian, saya mau bertanya, teman-teman sudah bisa shalat tidak? Jika sudah bisa, teman-teman rajin shalat lima waktu dalam sehari tidak?

Teman-teman tahu tidak berapa kali dalam sehari kita harus melakukan shalat Ashar? Berapa kali sehari kita harus melakukan shalat Isya? Ya, benar jika ditanya berapa kali kita melakukan shalat Ashar atau shalat Isya maka jawabannya adalah 1 kali, namun jika ditanya berapa rakaatnya? Maka jawabannya akan bervariasi, yaitu Isya 4 rakaat, Subuh 5 rakaat, Lohor 4 rakaat, Ashar 4 rakaat dan Maghrib 3 rakaat.

Teman-temanku sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT,
Mulai dari sekarang kita harus semakin rajin mengerjakan shalat, sebab semakin kita rajin maka selain kita akan mendapatkan pahala kita juga sekaligus semakin menegakkan agama Islam di muka bumi ini.

Sekian ceramah singkat dari saya, jika ada kata-kata yang kurang berkenan di hati teman-teman, mohon dimaafkan.

Wassalamualaikum Wr.Wb

Contoh Ceramah Hari Kiamat


Assalamualaikum Wr.Wb
Sebelum memulai ceramah ini, pertama-tama marilah kita semua memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang mana berkat rahmat dan hidayahNya saat ini kita kembali diberikan kesempatan untuk berkumpul dan bersilaturahim di tempat ini dalam keadaan sehat walafiat. Tidak lupa pula shalawat dan salam kita kumandangkan kepada nabi besar Muhammad SAW.

Para hadirin sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT,
Dalam kesempatan kali ini, saya akan menyampaikan ceramah yang membahas mengenai hari akhir atau dikenal juga dengan sebutan kiamat. Hadirin sekalian, tahukah Anda bahwa sebenarnya kita semua ini sedang berada di alam yang bersifat sementara sebab nantinya kita semua akan menuju alam pembalasan yang merupakan alam abadi atau juga dikenal dengan sebutan akhirat. Di dalam akhirat itulah nantinya kita akan melanjutkan kehidupan dari dunia fana ini. Di akhirat itu pula, nantinya Allah SWT akan memberikan balasan dalam bentuk pahala kepada setiap orang yang memang layak mendapatkannya, tentunya pahala yang dibagikan kepada setiap orang itu ukurannya berbeda-beda, tergantung besar kecilnya kebaikan-kebaikan yang mereka lakukan selama berada di dunia. Namun bagi orang-orang yang tidak pantas mendapatkan pahala karena orang-orang tersebut terlalu banyak berbuat jahat, maka Allah SWT akan memberikan mereka semua balasan dalam bentuk siksaan.

Para hadirin sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT,
Setiap muslim wajib mengimani adanya hari akhir atau kiamat, sebab dengan demikian, mereka akan selalu berusaha untuk mengamalkan perbuatan baik, sehingga diharapkan nantinya di akhirat mereka akan mendapatkan ganjaran berupa pahala bukan ganjaran berupa siksaan. Kewajiban setiap muslim untuk mempercayai dan mengimani hari akhir atau kiamat itu bahkan tertulis dalam Al Quran surat Al Baqarah:4 yang menjelaskan bahwa setiap manusia yang beriman kepada firman-firman yang diberikan kepada Muhammad dan kepada nabi-nabi lain sebelum Muhammad harus pula mempercayai adanya hari akhir. Jadi intinya, hari akhir atau kiamat itu pasti akan terjadi, walau tidak ada satupun manusia yang mengetahui kapan hari itu akan terjadi

Demikian ceramah singkat saya mengenai hari kiamat, semoga bermanfaat dan apabila ada kesalahan kata saya mohon maaf.

Wassalamualaikum Wr.Wb

Contoh Ceramah Motivasi


Assalamualaikum Wr.Wb
Segala puja dan puji syukur wajib kita panjatkan kehadirat Allah SWT berkat rahmat dan karuniaNya saat ini kita kembali dapat berkumpul dan bersilaturahim dalam keadaan sehat walafiat di hari yang cerah ini. Tak lupa pula shalawat dan salam kita gaungkan untuk nabi besar Muhammad SAW.

Para hadirin sekalian yang dirahmati oleh Allah SWT,
Sebagai manusia, kita tidak luput dari kekurangan, ya memang setiap orang juga pasti akan memiliki kelebihan masing-masing namun tentunya juga kita memiliki kelemahan pula. Diantara sekian banyak faktor yang membuat diri kita menjadi lemah bahkan sebenarnya sudah ditunjukkan melalui kisah nabi Adam AS yang tertulis dalam Al Quran surat Thaahaa 115, yang mana seperti kita ketahui bersama, bahwa nabi Adam telah diberikan nikmat luar biasa besar dari Allah SWT untuk dapat tinggal selamanya di sorga dengan syarat tidak makan buah khuldi, namun karena berbagai godaan dan pengaruh dari iblis maka pada akhirnya nabi Adam makan buah yang dilarang oleh Allah SWT. Dua kelemahan dari nabi Adam yang hampir ada di setiap manusia adalah lupa dan lemahnya motivasi diri.

Kebanyakan orang berpendapat bahwa lupa sebenarnya terkait dengan kapasitas intelektualitas dari masing-masing individu, namun hal tersebut tentunya akan semakin diperburuk jika terjadi campur tangan dari iblis, seperti yang tertulis dalam sebuah hadits, yang mana bahkan menyebutkan bahwa orang yang sedang shalat seringkali digoda setan sehingga membuat orang tersebut lupa berapa jumlah rakaat yang sudah dilakukannya. Maka dari itu, kita hendaknya memang harus memperbanyak meminta perlindungan dari Allah SWT.

Sementara itu, lemahnya motivasi diri biasanya terkait dengan kapasitas emosi masing-masing individu. Biasanya motivasi yang lemah ini akan terlihat dari sikap seseorang seperti malas dan tidak bersemangat, bahkan karena terlalu rendahnya motivasi hidup membuat seseorang memutuskan untuk mengakhiri hidupnya sendiri. Oleh sebab itu, biasakan pola pikir kita untuk belajar menikmati hidup secara positif, sehingga setiap harinya kita termotivasi menjalani hidup dengan lebih baik.
Demikian ceramah singkat yang saya sampaikan, semoga bermanfaat dan mohon maaf sekiranya ada kata-kata yang kurang berkenan.
Wassalamualaikum Wr.Wb

Itulah aneka ragam contoh teks ceramah singkat beserta strukturnya dari berbagai topik, semoga setelah membaca ulasan ini Anda semakin mudah saat menyusun teks yang digunakan untuk berceramah.

Fransisca
ContohPro.com

Bersambung

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel